Bass Reeves "Django" |
Kehidupan nyata Bass Reeves seorang penegak hukum berprestasi pada masanya, terlahir dari keluarga budak di Crawford County, Arkansas tahun 1838. Setelah besar ia dipaksa bekerja pada seorang majikan, tak tahan ia lari. Kemudian Reeves hidup bersama orang-orang Indian Seminole, disitu ia belajar banyak tentang cara hidup dan bahasa Indian. Keahlian mencari jejaknya didapat dari belajar dengan Indian Seminole.
Reeves akhirnya mendapatkan tanahnya sendiri di Va Bruen, Arkansas. Disini ia menikahi Nellie Jennie yang memberinya sepuluh anak. Reeves dan keluarga menjadi orang kulit hitam pertama yang tinggal di wilayah tersebut.
Karena keahlian dan kedekatannya dengan suku Indian, Reeves kemudian di percaya menjadi sherrif di wilayah Creek dan Seminole. Bersamaan saat Isaac C. Parker, seorang hakim yang terkenal sebagai "tukang gantung" ditugaskan di wilayah Indian tersebut, Reeves di angkat menjadi Deputy US Marshal tahun 1875. Sepanjang 32 tahun kariernya kemudian ia berhasil menangkap dan memenjarakan 3000 penjahat, menembak mati 14 penjahat. Reeves menjadi Deputy US Marshal pertama yang berkulit hitam di wilayah barat Missisipi, karena keberaniannya.
Tahun 1882, Reeves menangkap penjahat wanita bernama Belle Starr terkait pencurian kuda. Menurut beberapa catatan Belle justru menyerahkan diri begitu nendengar bahwa sang legenda sedang mencarinya.
Tahun 1889, Deputy Reeves ditugaskan di kota Paris, Texas untuk mencari sekelompok penjahat pimpinan Tom Story yang sering melakukan pencurian kuda. Dilaporkan bahwa Reeves melacak jejak gerombolan Tom Story sampai jauh dan kemudian mengejutkan mereka dengan surat penangkapan.
Tom Story kaget dan serta merta mengambil pistolnya, namun kalah cepat dengan Reeves. Tom tertembak mati sebelum sempat menembakkan peluru satupun. Anak buah Tom kemudian semua dijebloskan ke penjara dan tak pernah didengar lagi tindakan kejahatannya.
Area patroli Django di batasi oleh garis ungu, Indian teritory |
Pada usia 68 tahun Reeves kemudian dipindah tugaskan ke Muscogee, Oklahoma sampai kematiannya pada tahun 1910.
Sepanjang kariernya sebagai penegak hukum yang berhasil memenjarakan 3000 penjahat dan menembak mati 14 penjahat, Bass Reeves tidak pernah sekalipun terkena tembakan.
Sumber various .
Bass Reeves memenjarakan 3000 penjahat
Reviewed by seno
on
19:45:00
Rating:
keren Bass Reeves, aksinya mantap
ReplyDeletemungkin waktu itu bandit pada takut sama reeves ya
ReplyDeletekumisnya udah pas sangarnya bang kayak gagang telepon :p
ReplyDeletemungkin takut ama kumisnya ya :D
ReplyDelete